PENGARUH LINGKUNGAN KERJA TERHADAP MOTIVASI KERJA
DAN DAMPAKNYA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI KOPERASI
SIMPAN PINJAM DAN PEMBIAYAAN SYARIAH TAMZIS BINA UTAMA
AREA JAKARTA
Tampilkan catatan item lengkap
|
Judul:
|
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA TERHADAP MOTIVASI KERJA
DAN DAMPAKNYA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI KOPERASI
SIMPAN PINJAM DAN PEMBIAYAAN SYARIAH TAMZIS BINA UTAMA
AREA JAKARTA |
|
Penulis:
|
SHILVANA CAHYANING TYAS
|
|
Abstrak:
|
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh lingkungan kerja ter- hadap motivasi kerja dan kinerja karyawan, serta menguji peran motivasi kerja se- bagai variabel mediasi pada KSPPS Tamzis Bina Utama Area Jakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian sebanyak 27 karyawan, dengan teknik nonprobability sampling melalui metode sampel jenuh, sehingga se- luruh populasi dijadikan sampel penelitian. Data diperoleh melalui penyebaran kuesioner yang diuji validitas dan reliabilitas, kemudian dianalisis menggunakan Structural Equation Modelling-Partial Least Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan kerja dan motivasi kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Selain itu, motivasi kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan, sehingga tidak terbukti berperan sebagai variabel mediasi. Keterbatasan penelitian ini terletak pada jumlah sampel yang relatif kecil sehingga hasilnya belum dapat digeneralisasikan secara luas. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan bahwa upaya peningkatan motivasi kerja tidak akan efektif jika tidak didukung oleh perbaikan lingkungan kerja. Oleh karena itu, fokus utama manajemen sebaiknya diarahkan pada penyediaan fasilitas, pembagian beban kerja yang merata, dan peningkatan hubungan kerja yang harmonis guna menciptakan kondisi kerja yang optimal. |
|
Deskripsi:
|
Kata Kunci :
Kata Kunci : Lingkungan Kerja, Motivasi Kerja, Kinerja Karyawan
Referensi : |
|
URI:
|
https://ecampus.utmj.ac.id/utmj/al?d=GtiiN14zpdIAXLjmS4hRzlM9XmZME0lcuSNbxaQxi6nBcS4EZNE0Q684r5HTIjQFPSmPlJ0545ZtyPHiB30c%2FX%2BJ3SVESgLBPgLMgbHIXrBTZH0bH3rlPaoSjovu9r%2BlQeykgpwmLmmJDiUmo3eUF6jYs4qDjwOKwhDyzLmsLmga876Ymne7jiAgxTU4fL5M
|
File dalam item ini
Item ini muncul di Koleksi berikut
Tampilkan catatan item lengkap