PENGARUH INTERNET FINANCIAL REPORTING DAN
KUALITAS LABA TERHADAP KINERJA KEUANGAN DAN
DAMPAKNYA PADA NILAI PERUSAHAAN
(Studi Kasus Perusahaan Sektor Infastruktur yang Terdaftar
Disaham IDX – IC di BEI Tahun 2019-2023)
Tampilkan catatan item lengkap
|
Judul:
|
PENGARUH INTERNET FINANCIAL REPORTING DAN
KUALITAS LABA TERHADAP KINERJA KEUANGAN DAN
DAMPAKNYA PADA NILAI PERUSAHAAN
(Studi Kasus Perusahaan Sektor Infastruktur yang Terdaftar
Disaham IDX – IC di BEI Tahun 2019-2023) |
|
Penulis:
|
ACHMAD RAMDANI
|
|
Abstrak:
|
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh Internet Financial Reporting (IFR) dan Earning Quality (EQ) terhadap nilai perusahaan dengan kinerja keuangan (Return on Assets/ROA) sebagai variabel mediasi pada perusahaan sektor infrastruktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2019–2023. Permasalahan utama dalam penelitian ini adalah masih rendahnya nilai perusahaan pada sektor infrastruktur, meskipun banyak perusahaan telah memanfaatkan pelaporan berbasis internet dan menunjukkan kinerja keuangan yang cukup baik. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana IFR dan EQ dapat meningkatkan nilai perusahaan, baik secara langsung maupun tidak langsung melalui kinerja keuangan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan kausalitas. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 30 perusahaan dari 69 populasi. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diperoleh dari laporan tahunan dan laporan keuangan perusahaan yang diakses melalui situs resmi Bursa Efek Indonesia dan website masing-masing perusahaan. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis jalur (path analysis) untuk menguji pengaruh langsung dan tidak langsung antar variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa IFR tidak berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan, sedangkan EQ berpengaruh negatif terhadap kinerja keuangan. Selain itu, IFR terbukti berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, sedangkan EQ berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan. Kinerja keuangan tidak berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Selanjutnya, kinerja keuangan tidak mampu memediasi hubungan antara IFR dan nilai perusahaan secara positif, serta tidak memediasi hubungan antara EQ dan nilai perusahaan secara negatif. Temuan ini menunjukkan bahwa peningkatan praktik IFR dapat mendorong persepsi positif terhadap nilai perusahaan, namun tidak cukup kuat dalam meningkatkan kinerja keuangan. Sebaliknya, kualitas laba yang rendah berdampak negatif terhadap kinerja dan penilaian pasar. Implikasi dari hasil ini mengindikasikan perlunya perusahaan untuk meningkatkan kualitas laba dan efektivitas pelaporan berbasis internet dalam rangka memperkuat nilai perusahaan di mata investor. |
|
Deskripsi:
|
Kata Kunci :
Kata Kunci: Internet Financial Reporting, Kualitas Laba, Kinerja Keuangan, Nilai
Perusahaan.
Referensi : |
|
URI:
|
https://ecampus.utmj.ac.id/utmj/al?d=GtiiN14zpdK79R6NnSK4ukZj12lbG%2B2TL7HJ7liVLe355CWcgMMKzjqHMEBp6xkxTmfC%2BANEYUfjHf3EW1GsD3im2sH%2FWi%2Flouxl%2FKWEIp31D4ZL70uDYBL4N5LykosPWhMkespxAuEVRf5Y%2FiINmFjbbON7ThqvDDnLltC4x57rZtFHBzrhyjwtYCtANB32
|
File dalam item ini
|
1764144362086_72988_4. Abstrak.pdf
|
166.1Kb |
application/pdf |
Lihat / Buka
|
File Skripsi |
|
1764144362538_72989_1. Cover.pdf
|
140.4Kb |
application/pdf |
Lihat / Buka
|
Cover Skripsi PENGARUH INTERNET FINANCIAL REPORTING DAN
KUALITAS LABA TERHADAP KINERJA KEUANGAN DAN
DAMPAKNYA PADA NILAI PERUSAHAAN
(Studi Kasus Perusahaan Sektor Infastruktur yang Terdaftar
Disaham IDX – IC di BEI Tahun 2019-2023) |
|
1764144362966_73556_3. Awalan.pdf
|
433.8Kb |
application/pdf |
Lihat / Buka
|
Presentasi Skripsi PENGARUH INTERNET FINANCIAL REPORTING DAN
KUALITAS LABA TERHADAP KINERJA KEUANGAN DAN
DAMPAKNYA PADA NILAI PERUSAHAAN
(Studi Kasus Perusahaan Sektor Infastruktur yang Terdaftar
Disaham IDX – IC di BEI Tahun 2019-2023) |
Item ini muncul di Koleksi berikut
-
Skripsi
Thesis Strata Satu (S1) Repository
Tampilkan catatan item lengkap